Radar Pemain

Pemain Keturunan Veikko Kemppainen Dilirik Pelatih Timnas Finlandia, Bisa Bela Indonesia di Piala Dunia U17

679
×

Pemain Keturunan Veikko Kemppainen Dilirik Pelatih Timnas Finlandia, Bisa Bela Indonesia di Piala Dunia U17

Sebarkan artikel ini
Pemain keturunan Indonesia, Veikko Kemppainen
Pemain keturunan Indonesia, Veikko Kemppainen/ Instagram @veikkokempp

Pemain keturunan Indonesia-Finlandia baru saja membawa kabar gembira.

Veikko Kemppainen dilaporkan telah mendapatkan panggilan TC bersama Timnas Finlandia U16.

Nama Veikko Kemppainen dari Wake FC U16 masuk dalam daftar yang dipanggil pelatih Finlandia muda, Erkka V Lehtola.

Dikutip dari situs resmi federasi sepak bola Finlandia, Erkka V Lehtola memanggil lebih dari 80 pemain termasuk Veikko.

Kesempatan ini tentu tak akan disia-siakan Veikko.

Ia juga ingin menunjukkan bahwa dirinya juga layak mengikuti seleksi untuk Piala Dunia U17.

Ya, meskipun Veikko sudah dilirik pelatih Finlandia, ia mengaku masih berharap akan dipanggil Timnas Indonesia U17.

Dikutip dari Instagram @indobloodtalent, Veikko menantikan kesempatan tersebut.

“Veikko sudah dipanggil dan bermain di Kamp Timnas Finlandia.”

“Namun Dia masih sangat berharap bisa dipanggil dan diberi kesempatan untuk Timnas Indonesia,” tulis dalam caption @Indobloodtalent.

Veikko bisa secara langsung membela Timnas Indonesia tanpa perlu memikirkan soal naturalisasi.

Ia memiliki darah keturunan Indonesia dari sang ibunda, yang berasal dari Ambon.

Sementara sang ayah yang berasal dari Finlandia.

Artinya Veikko sampai saat ini masih memiliki paspor ganda, dan bisa langsung membela Garuda Muda.

Statistik bersama Wake FC musim ini juga apik.

Ia tampil 23 pertandingan dengan mencetak satu gol dan menyumbangkan 4 assist di MLS Next Pro.

Berikut profil Veikko Kemppainen

Nama: Veikko Jouko-Ezekiel Kemppainen

Kewarganegaraan: Amerika Serikat – Indonesia

Usia: 16 Tahun

Tanggal lahir: 2 Januari 2007

Tinggi: 183 cm

Kaki terkuat: kanan

Klub saat ini: Wake FC U16 (MLS Next U16)

Posisi: CDM (gelandang)

Selain Veikko, deretan pemain keturunan dan diaspora mulai muncul setelah Indonesia ditunjuk sebagai tuan rumah Piala Dunia U17.

Indonesia memiliki hak tampil di  Piala Dunia U17 menemani empat wakil Asia lainnya, Jepang, Korea Selatan, Iran, dan Uzbekistan.

Gelaran Piala Dunia U17 akan digelar pada 10 November hingga 2 Desember 2023.

PSSI telah menunjuk Bima Sakti untuk menahkodai punggawa muda Indonesia mentas di Piala Dunia U17.