SCROLL UNTUK MEMBACA ARTIKEL
Radar Pemain

Libas Timor Leste 4-1, Ronaldo Kwateh Jadi Pemain Termuda yang Debut di Timnas Indonesia

79
×

Libas Timor Leste 4-1, Ronaldo Kwateh Jadi Pemain Termuda yang Debut di Timnas Indonesia

Sebarkan artikel ini
Ronaldo Kwateh Pemain Termuda Timnas

Penyerang asal Madura United, , turut serta saat menang telak 4-1 atas Timor Leste di pertandingan uji coba FIFA Matchday, Kamis (27/1/2022), malam WIB. Partisipasi Ronaldo di laga yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, ini membuatnya jadi debutan termuda bagi Timnas Indonesia senior.

Seperti diketahui, Ronaldo Kwateh main pada babak kedua setelah Timnas Indonesia lebih dahulu tertinggal dari Timor Leste dengan skor 01-. Ketika menginjakkan kakinya di lapangan, Ronaldo baru berusia 17 tahun tiga bulan delapan hari.

Walaupun masih berumur belasan tahun, Ronaldo sepertinya nyaman melakoni debutnya. Ia beberapa kali memperlihatkan aksi individu yang cukup merepotkan pertahanan tim lawan. Bahkan, di menit ke-64, ia memberikan assist untuk Ricky Kambuaya yang melesakkan gol penyeimbang untuk Tim Garuda.

Uniknya, selang satu menit setelah gol tersebut, pemain yang berusia 17 tahun empat bulan 18 hari, yakni Marselino Ferdinan, masuk menggantikan Evan Dimas. Marselino pun jadi debutan termuda kedua setelah Ronal Kwateh di Timnas Indonesia senior.