Timnas.co – Shin Tae-yong telah memanggil 28 pemain untuk mengikuti training camp (TC) persiapan Timnas Indonesia di Piala AFF 2022. 14 diantaranya ternyata belum pernah tampil di ajang tersebut dan berpeluang jalani debut di Piala AFF 2022.
Namun, sebelum hal itu tercapai, para pemain mesti menunjukkan kualitasnya selama TC.
Pasalnya, setiap skuad hanya bisa diisi oleh 23 pemain yang terdaftar di AFF. Dengan demikian, lima pemain di TC saat ini tidak akan dibawa STY untuk memperkuat Indonesia.
Bisa saja lima pemain itu ada di antara 14 pemain yang berpeluang menjalani debut di Piala AFF tahun ini.
Lantas siapa saja 14 pemain yang berpeluang jalani debutnya di Piala AFF tahun ini? Berikut ulasannya.
Dimas Drajad
Dimas Drajat merupakan alumni Timnas Indonesia U-19 yang menjuarai Piala AFF U-19 tahun 2013. Sejauh ini Dimas Drajad telah enam kali membela Timnas Indonesia dengan torehan tiga gol.
Andy Setyo
Andy Setyo sempat mengalami paceklik caps di Timnas sejak era Shin Tae-yong. Namun, akhirnya Andy Setyo dipanggil untuk mengikuti persiapan Timnas Indonesia di Bali.
Dendy Sulistyawan
Dendy Sulistyawan merupakan aktor penting kemenangan Timnas Indonesia atas Curacao pada FIFA Matchday bulan September lalu.Sejauh ini Dendy telah memainkan dua caps bersama Timnas Indonesia dengan torehan satu gol.
Dzaky Asraf
Dzaky Asraf merupakan pemain Timnas Indonesia U-20, yang saat ini bermain untuk PSM Makassar. Dzaky baru pertama dipanggil terlibat dalam persiapan Timnas senior sejauh ia berkarir.
Jordi Amat
Jordi Amat diproyeksikan untuk memperkuat pertahanan Indonesia di Piala AFF dan Piala Asia. Pemain yang bermain untuk Johor Darul Takzim, Malaysia ini baru saja berstatus WI pada 17 November lalu.
Sandy Walsh
Sama seperti Jordi, Sandy barusa dinaturalisasi dan diproyeksikan untuk memperkuat lini belakang TImnas Indonesia di Piala AFF 2022 dan Piala ASIA 2023.
Mark Klok
Pemain satu ini secara resmi membela Timnas baru tahun ini. Di era Shin Tae-yong, pemain Persib Bandung ini selalu mendapat tempat di tim utama. Artinya Klok punya peluang besar mengawali debutnya di Piala AFF tahun ini.