Mau bukti? Lihat saja Marselino Ferdinan yang diberi kepercayaan olehnya saat masih berseragam Bajul Ijo. Jika tidak, mungkin saat ini tidak ada namanya.
Namun saat ini ada beberapa klub lokal yang coba memperbaiki sistem perekrutan. Misalnya ada Madura United yang merekrut Mauricio Souza yang kenyang pengalaman menangani tim junior klub-klub Brasil. Bahkan pembinaan pemain muda menjadi janji manajemen klub.
Juga ada pelatih Persita Tangerang, Luis Edmundo Duran yang pernah menangani tim junior Persita, kerap memberikan kesempatan bagi pemain muda.
Persik Kediri juga punya stok pemain muda yang cukup melimpah. Dan sebagian besar bahkan sudah diberi perpanjangan kontrak.
Pemain asing sebenarnya bisa menambah kualitas dan daya saing. Tapi carilah yang benar-benar berkualitas. Tidak ada salahnya kok merekrut pemain asing.
Ayo dong segera bertaubat klub Liga 1 lainnya!