Liga Indonesia

Stadion Demang Lehman Kembali Menunjukkan Keangkerannya. Persebaya Takluk 2-1 Atas Barito Putera.

51
×

<strong>Stadion Demang Lehman Kembali Menunjukkan Keangkerannya. Persebaya Takluk 2-1 Atas Barito Putera.</strong>

Sebarkan artikel ini
hasil barito vs persebaya
Twitter/Persebaya

nampaknya masih oleng sejak dicukur 4-0 oleh Bali United pada pekan ke-25, Persebaya belum mengecap kembali kemenangan.

Padahal sebelumnya, Persebaya berhasil menyapu bersih semua kemenangan dalam 6 laga. Setelah dicukur Bali United, Bajul Ijo tumbang 1-0 oleh PSM Makassar.

Berharap bangkit, Persebaya malah ditahan imbang 2-2 oleh tim juru kunci, RANS Nusantara.

Persebaya berharap bisa bangkit saat bertemu tim papan bawah lainnya, Barito Putera.

Nyatanya, malah yang berhasil menumbangkan Persebaya dengan skor tipis 2-1. 

Stadion Demang Lehman terbukti angker bagi tim unggulan. Borneo FC, Bhayangkara FC, dan Persib Bandung menjadi tumbal bagi stadion yang ada di Banjarbaru, Kalimantan Selatan.

Pada pekan ke-29 ini, giliran Persebaya yang harus menyerah.

Sepanjang babak pertama, Barito Putera mati-matian membendung serangan Persebaya yang digalang oleh Sho Yamamoto, Ze Valente, dan Paulo Victor.

Tapi justru tuan rumah yang berhasil unggul pada menit ke-33. Memanfaatkan situasi sepak pojok, pemain Persebaya melakukan clearance namun terkena kepala Bayu Pradana.