Liga Indonesia

Prediksi Persik Kediri vs Borneo FC: Macan Putih Siap Tahan Pesut Etam

2682
×

Prediksi Persik Kediri vs Borneo FC: Macan Putih Siap Tahan Pesut Etam

Sebarkan artikel ini
Prediksi Persik Kediri vs Borneo FC

Salah satu klub yang diprediksi bisa menjadi juara musim 2023-2024, , akan memulai perjalanan panjangnya dengan bertandang markas pada pekan pertama yang berlangsung hari Senin, 3 Juli 2023.

Borneo FC mendapatkan hasil positif dalam tiga laga uji coba melawan Persijap Jepara, Bhayangkara FC, dan PSS Sleman yang semuanya berhasil dimenangkan.

Dua rekrutan anyar Pesut Etam yakni Leo Lelis dan Silverio Junio tampak sudah nyetel dengan skema yang diterapkan oleh pelatih Pieter Huistra.

Dalam kunjungannya ke Stadion Brawijaya markas Persik Kediri, Borneo FC hanya akan kehilangan rekrutan terbaru mereka, Rizky Dwi Febrianto yang mengalami masalah pada otot hamstringnya.

Tapi itu tidak menjadi masalah karena lini belakang Borneo FC masih punya banyak stok pemain, termasuk dua rekrutan baru: Leo Lelis dan Silverio Junio.

Untuk lini tengah, Borneo FC memang kehilangan Jonathan Bustos dan Wahyudi Hamisi yang sama-sama hengkang ke PSS Sleman.

Namun untuk lini vital ini, Borneo FC juga masih belum kekurangan pemain. Ada Taufany Muslihuddin yang bisa dipercaya untuk mengisi ruang mesin. Hendro Siswanto juga siap menemani.

Sementara Stefano Lilipaly bisa ditempatkan di belakang pemain depan sebagai penghubung atau diberi kebebasan sebagai free-role.

Untuk lini depan, Borneo FC dikabarkan akan kehilangan Ahmad Nur Hardianto yang juga mengalami cedera.

Tapi Borneo FC masih punya banyak pilihan. Jelle Gosselink atau Win Naing Tun bisa menjadi pilihan untuk menemani penyerang utama Borneo FC, Matheus Pato.

Hugo Samir juga masih tersedia sebagai opsi dari bangku cadangan.

Dari Persik Kediri, Macan Putih ingin melanjutkan kembali tren positif pada akhir musim 2022-2023 lalu.

Sayangnya, pelatih Divaldo Alves yang berhasil membawa Persik Kediri melesat pada putaran kedua musim lalu tersebut sudah tidak lagi ada dan digantikan oleh Marcelo Rospide yang sama-sama berasal dari Brasil.

Dalam 3 laga uji coba, Persik Kediri tidak meraih satu kemenangan. Kalah atas Dewa United dan Madura United, serta imbang atas PSM Makassar.