Liga Indonesia

Pekan ke-26 Liga 1 Kamis 23 Februari 2023: Peringkat Atas Berubah Lagi, Peringkat Bawah Masih Sama

94
×

Pekan ke-26 Liga 1 Kamis 23 Februari 2023: Peringkat Atas Berubah Lagi, Peringkat Bawah Masih Sama

Sebarkan artikel ini
Hasil Liga 1 Pekan 26 kamis 23 feb 23
Twitter/Liga1Match

TIMNAS.CO – Persija Jakarta hanya diberi waktu satu hari saja menikmati peringkat 2 2022-2023. Sore tadi, Persija harus kembali ke peringkat 3 setelah dilengserkan oleh musuh bebuyutan mereka, yang dengan susah payah berhasil mengalahkan dengan skor tipis 1-0.

Sebelum laga digelar, konsentrasi Persib terganggu oleh masalah kepastian tempat pertandingan yang belum ada kejelasan.

Akhirnya Stadion Pakansari di Kabupaten Bogor dipilih sebagai tempat untuk menggelar laga antara Persib dengan Arema FC tanpa penonton.

Turun tanpa gelandang andalan mereka, Dedi Kusnandar, Persib nampak kerepotan menghadapi perlawanan Arema FC. Bahkan di pada menit ke-9, Teja Paku Alam harus melakukan penyelamatan setelah sundulan Abel Camara mengancam gawang Persib.

Pada menit ke-37, Marc Klok melepaskan tendangan keras. Namun masih membentur tiang gawang Arema yang dikawal Amiruddin. Pertandingan pada babak pertama sendiri berlangsung keras dan menghasilkan tiga kartu kuning. 2 untuk pemain Persib, 1 untuk Arema.

Memasuki babak kedua, Persib langsung tancap gas. Sayang beberapa peluang gagal dimanfaatkan. Menit ke-63, pemain Persib, Henhen Herdiana terpaksa ditarik keluar setelah mendapatkan benturan.

Menit ke-65, Marc Klok kembali melakukan tendangan keras dari luar kotak penalti. Kali ini bola tidak lagi membentur tiang. 1-0 Persib unggul dari Arema hingga akhir laga.

Dengan kemenangan ini, Persib kembali ke peringkat 2 dengan 52 point dan memberi tekanan kepada PSM Makassar yang baru akan bermain pada Jumat, 24 Februari 2023. PSM masih duduk di puncak dengan raihan 53 poin. Persija di peringkat 3 dengan 50 poin.

Sementara duel dua tim papan bawah terjadi di Stadion Brawijaya, Kediri. Tuan rumah Persik Kediri berhadapan dengan RANS Nusantara.

Persik kembali diperkuat oleh kiper Kurnia Kartika Ajie dan bek andalan mereka, Anderson. Akhir babak pertama kedua tim berbagi gol. 1-1.

Flavio Silva membawa Persik unggul di menit 9 sebelum disamakan oleh Mitsuru Matsuoka di menit ke-29. Gol dari pemain Jepang itu menjadi satu-satunya gol bagi RANS Nusantara.