Berikut ini merupakan link live streaming PSM Makassar vs Persija Jakarta yang akan bertanding hari, Jumat (3/11). Pukul 19.00.
Pertandingan akan berlangsung di Markas PSM Makassar, Stadion Gelora B. J. Habibie , Pare-pare dan akan disiarkan langsung melalui Indosiar.
Penonton dapat menikmati pertandingan antara Juku Eja dan Macan Kemayoran ini secara streaming melalui link yang berada pada akhir artikel.
Preview PSM vs Persija
Pertandingan PSM Makassar vs Persija Jakarta hari ini diprediksi bakal berlangsung ketat dan sangat menarik untuk ditonton, pasalnya kedua tim besar ini sama-sama mencari momentum untuk kembali ke jalur kemenangan.
Terlebih bagi PSM Makassar yang berstatus juara Liga 1 musim kemarin, penampilannya musim ini kurang meyakinkan.
Pada pertandingan sebelumnya melawan Rans Nusantara di pekan ke-17, PSM Makassar hanya mampu meraih hasil imbang 1-1.
Dalam 5 pertandingan terakhir, tim Juku Eja hanya berhasil menang sekali, imbang sekali dan sisanya berakhir dengan kekalahan.
Pada awal putaran kedua musim ini, pasukan Bernardo Tavares mengincar hasil bagus untuk membuat klub kebanggaan warga Sulawesi Selatan tersebut kembali ke jalur kemenangan.
Saat ini PSM Makassar berada di peringkat 12 dengan koleksi 22 poin dari 17 kali pertandingan, sungguh sebuah capaian yang diluar target untuk tim berstatus juara liga.
Persija Jakarta pun kondisinya tidak jauh lebih baik ketimbang tuan rumah PSM Makassar, dalam pada laga terakhir Macan Kemayoran ditaklukan oleh PSIS Semarang dengan skor 2-1.
Persija Jakarta sama sekali belum pernah meraih kemenangan dalam 5 laga terakhir, pencapaian terbaiknya adalah meraih tiga kali imbang dan kalah 2 kali berturut-turut.
Hal ini membuat posisi Persija Jakarta berada di peringkat 13, satu strip dibawah PSM, dengan koleksi 20 poin dari 17 kali pertandingan.
Kemenangan PSM Atas Persija Mampu Perbaiki Ranking
PSM Makassar yang diuntungkan bermain di depan pendukungnya harus mengincar poin penuh.
Kemenangan atas Persija Jakarta mampu mendobrak peringkat PSM Makassar naik drastis di papan klasmen sementara Liga 1, ketambahan 3 poin akan membuat PSM naik ke peringkat ke-7 menggeser Barito Putera.