Liga Indonesia

Laga Uji Coba Sambut Liga 1 2023-2024 yang Sayang Untuk Dilewatkan

4389
×

Laga Uji Coba Sambut Liga 1 2023-2024 yang Sayang Untuk Dilewatkan

Sebarkan artikel ini
Laga Uji Coba Sambut Liga 1

Klub-klub  peserta Liga 1 bersiap menghadapi musim 2023-2024 dengan melakukan beberapa

Laga uji coba tersebut beberapa diantaranya berlangsung tertutup atau secara internal klub saja. Yang penting pemain sudah siap menghadapi musim baru.

Beberapa klub memakai kesempatan menggelar laga uji coba sambil mempromosikan skuat serta jersi baru 

Seperti yang akan berlangsung pada akhir pekan ini. Ada beberapa laga uji coba yang rasanya sangat sayang untuk dilewatkan.

Salah satunya adalah laga uji coba  antara Persis Solo menghadapi Persebaya yang akan dilangsungkan pada Sabtu, 24 Juni 2023 di Stadion Manahan.

Laga ini sendiri diberi tajuk Fire of Hope sebagai bentuk penghargaan bagi skuat Pemadam Kebakaran Kota Surakarta.

Selain itu, dalam laga ini juga akan ada acara launching team, launching jersi baru, serta sponsor. 

Persis Solo sendiri memang sudah melengkapi kuota pemain asingnya Dan berhasil mendatangkan komoditas panas, Ramadhan Sananta.

Dalam laga uji coba ini, suporter Persebaya yang lebih dikenal dengan sebutan Bonek diperkenankan untuk hadir menyaksikan langsung ke Stadion Manahan 

Sebuah langkah positif. Siapa tahu PSSI dan bisa melunak soal regulasi suporter tandang yang dilarang hadir pada Liga 1 musim 2023-2024. 

Oleh karena itu, diharap masing-masing suporter bisa menjaga suasana agar tetap kondusif. 

Persis Solo sendiri baru saja menelan kekalahan 1-2 dalam laga uji coba menghadapi Jeonbuk Hyundai Motors pada 17 Juni lalu. 

Sementara Persebaya juga sudah melengkapi kuota pemain asingnya dan sudah melakoni dua laga uji coba melawan klub Liga 1 dan hasilnya positif. Menang 3-1 atas Bali United dan imbang 1-1 saat menghadapi Jakarta.

Bicara soal Persija, Macan Kemayoran juga akan melakoni laga uji coba menghadapi klub Thailand, Ratchaburi FC pada Minggu, 25 Juni 2023 di Stadion Patriot. 

Persija yang baru saja kalah 1-2 dari RANS Nusantara dalam laga uji coba tanggal 21 Juni kemarin memang tengah mendapatkan banyak kritikan.