Liga Indonesia

Gara-gara Ulah Suporter, Persija dan Persib Kena Denda Ratusan Juta dari Komdis PSSI

77
×

Gara-gara Ulah Suporter, Persija dan Persib Kena Denda Ratusan Juta dari Komdis PSSI

Sebarkan artikel ini
Persija dan Persib kena denda ratusan juta
Persija dan Persib kena denda ratusan juta

Timnas.co – Dua klub papan atas Liga 1 musim 2022/2023 yakni Persija dan Persib kena ratusan juta dari Komisi Disiplin (Komdis) PSSI. 

Total denda yang dibebankan kepada dua klub tersebut mencapai ratusan juta rupiah. 

Berdasarkan hasil sidang tanggal 17 Januari 2023 lalu, denda dijatuhkan akibat ulah suporter kedua tim.

Sebagaimana diketahui, Persija dan Persib menggelar pertandingan pekan ke-11 Liga 1 musim ini yang sempat tertunda pada Rabu (11/1) lalu.

Pertandingan tersebut dimenangkan Persib dengan skor tipis 1-0. Duel kedua tim terjadi di markas , Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Sepanjang pertandingan berlangsung, Komdis PSSI mendapati adanya spanduk berisi materi provokasi dan diskriminatif dari suporter Persib.

Tak cuma itu, suporter Persib juga kedapatan melakukan lemparan botol dan plastik berisi air, penyalaan 2 buah flare, dan smoke bomb.

Akibatnya, Persib Bandung didenda sebesar Rp120 juta atas dua tindakan tersebut.

Sementara itu, suporter Persija juga kedapatan melakukan pelemparan ke dalam lapangan.