Terus-terusan digempur, akhirnya pemain Persebaya, Catur Pamungkas melakukan kesalahan. Mencoba untuk menghalangi pergerakan Bayu Otto di kotak penalti, Catur Pamungkas malah melakukan pelanggaran yang berbuah hukuman tendangan penalti bagi timnya di menit ke-80.
Flavio Silva yang maju sebagai algojo tidak mengulangi kesalahannya pada pekan lalu. Kini eksekusi penaltinya berhasil merobek jala lawan. 1-0 Persik Kediri unggul.
Gol penalti Flavio Silva menjadi satu-satunya gol dalam laga yang menghibur sore ini. Dengan kemenangan 1-0, Persik Kediri berhasil mencatatkan rekor 6 kemenangan beruntun sekaligus mencatatkan 4 kali clean sheet.
Saat ini Persik Kediri naik ke peringkat 13 klasemen dengan 35 poin.
Sementara bagi Persebaya, kekalahan atas Persik Kediri memperpanjang rekor belum pernah menang menjadi 6 laga. Persebaya masih menempati peringkat 8 dengan dengan 39 poin dan terancam tergeser oleh Persita Tangerang dan Persis Solo di peringkat 9 dan peringkat 10.