Liga Indonesia

Bhayangkara vs Persikabo, Pertahanan Terburuk Vs Lini Depan Tumpul

87
Bhayangkara vs Persikabo Liga 1 2023
Facebopk/Bhayangkarafc

Menjelang pekan keempat musim lalu, Persikabo dan Bhayangkara sama-sama meraih hasil yang positif dari tiga laga awal. 

Persikabo bahkan berada di peringkat kedua setelah berhasil menyapu bersih 3 kemenangan. Sementara Bhayangkara berada di peringkat ke-7 dengan 5 poin hasil dari sekali menang dan dua kali imbang.

Pada musim ini, menjelang pekan keempat, keadaan tidak jauh berbeda dari musim sebelumnya. 

Persikabo masih unggul di klasemen dibanding dengan Bhayangkara. Bedanya, kini keduanya tidak berada di tiga besar atau 10 besar. Melainkan di papan bawah.

Laskar Padjadjaran kini berada di pinggir jurang alias peringkat ke-16 dengan sebiji poin. Arema FC juga sama baru mengoleksi satu poin tapi jumlah selisih gol Persikabo jauh lebih baik.

Sementara Bhayangkara kini berada di dasar jurang atau peringkat ke-18 dengan poin 0.

Dan pada Sabtu, 22 Juli besok, kedua klub papan bawah ini akan saling beradu dalam lanjutan pekan keempat musim ini.

Dalam laga yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi ini, Bhayangkara akan bertindak sebagai tuan rumah. 

Meski secara peringkat di bawah Persikabo, namun secara kualitas pemain Bhayangkara jauh lebih unggul. 

Penyerang anyar Bhayangkara asal Brasil, Crislan Henrique sudah langsung gacor dengan mencetak dua gol dalam dua laga terakhir meski belum mampu memberikan klub barunya tersebut kemenangan. 

Di lini belakang Bhayangkara yang sangat rapuh, kedatangan amunisi baru seorang bek asal Brasil, Alef Santos.

Pemain berusia 29 tahun yang didatangkan dari klub Thailand, Khonkaen United ini diharapkan bisa menambal lubang besar yang menganga di lini belakang Bhayangkara. 

Meski Persikabo dalam tiga laga hanya baru mencetak satu gol saja, tapi tidak ada alasan untuk lengah. Apalagi kini gawang Bhayangkara yang dikawal oleh Awan Setho sudah jebol sebanyak 9 kali. Paling banyak hingga saat ini. 

Persikabo memang hanya baru mencetak satu gol saja pada musim ini. Dan gol tersebut berasal dari Nikola Kovacevic yang berposisi sebagai gelandang bertahan. 

Exit mobile version