News

Pensiun! Raphael Maitimo Ingin Jadi Jembatan Pemain Belanda ke Indonesia

188
×

Pensiun! Raphael Maitimo Ingin Jadi Jembatan Pemain Belanda ke Indonesia

Sebarkan artikel ini
Raphael Maitimo pensiun
Raphael Maitimo semasa masih mengenakan seragam Timnas Indonesia. (Foto: Istimewa/Twitter)

Timnas.co – Memutuskan pensiun, mantan penggawa , Raphael Maitimo ingin menjadi jembatan para pemain yang ingin berkiprah di Indonesia.

Pemain yang sudah melanglangbuana di Liga Indonesia ini ingin menjadi agen pemain boa, sebagai lanjutan karirnya.

Untuk diketahui, Raphael Maitimo sudah menyatakan pensiun dari sepak bola profesional. Klub Liga 1 Indonesia, Barito Putera menjadi pelabuan terakhir pemain serba posisi tersebut.

di umur 38 tahun. Dia sempat menjadi andalan Timnas Indonesia pada tahun 2012. Saat itu, Maitimo masuk dalam skuat Indonesia pada Piala Suzuki AFF 2012 di bawah asuhan pelatih Nil Maizar.

Sempat terjadi kegusaran karena belum siapnya dokumen naturalisasi dirinya disaat-saat terakhir sebelum pertandingan pertama melawan Laos pada turnamen itu

Selama memperkuat Timnas Indonesia, dia berhasil menorehkan 4 gol. Bukan statistik buruk bagi pemain yang beroperasi di sektor gelandang.

Lantas, setela pensiun ke mana langkah Raphael Maitimo selanjutnya?