Catatan impresif juga terlihat dari bek sekaligus kapten Timnas U-17, Iqbal Gwijangge yang melakukan passing sukses sebanyak 77 kali.
Kemenangan besar Timnas U-17 atas Guam ini membuat Garuda Muda arahan Bima Sakti berada pada posisi dua klasmen sementara Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.
Puncak klasmen masih dipimpin oleh Uni Emirat Arab (UEA) yang sudah memainkan 2 laga dan mendapatkan 6 poin dengan koleksi 13 gol dan 3 kemasukan.
Timnas Indonesia U-17 akan berhadapan dengan Uni Emirat Arab (UEA) pada Rabu, 5/10/2022 di Stadion Pakansari.