Analisis

Skenario Timnas Indonesia di FIFA Matchday: Kalahkan Timor Leste, Geser Singapura

74
×

Skenario Timnas Indonesia di FIFA Matchday: Kalahkan Timor Leste, Geser Singapura

Sebarkan artikel ini
Indonesia menang lawan timor leste

Timnas Indonesia menyimpan agenda penting di FIFA Matchday kali ini. Skuad Garuda akan berupaya mewujudkan agenda itu saat menghadapi The Rising Sun.

Timnas Indonesia tentunya membidik kemenangan di pertandingan ini. Walaupun pelatih Shin Tae-yong kemungkinan akan melakukan sejumlah percobaan. Secara umum, timnas berada di atas calon lawan. Pemilihan The Little Samba (julukan Timor Leste) sebagai lawan di pertandingan uji coba ini juga tidak lepas dari sorotan.

Tidak sedikit yang ingin timnas berduel dengan tim yang secara peringkat FIFA lebih unggul untuk berlaga. Namun, yang berwenang mengambil keputusan bukan tanpa sebab memilih Timor Leste.

Indonesia menyimpan agenda yang lebih jauh, yaitu meraih posisi yang lebih baik di Kualifikasi Piala Asia 2023. Kini, Timnas Indonesia menempati pot keempat, yang dapat dikatakan sebagai tempatnya negara-negara yang secara ranking FIFA termasuk rendah.

Peringkat timnas sebenarnya tidak terlalu jauh dari Singapura yang berposisi di pot ketiga. Tim Garuda berada di ranking 164 FIFA. Sementara Singapura diperingkat 160 dan masuk pot tiga di Kualifikasi Piala Asia 2023.