Momen Balas Dendam
Mumpung sedang memiliki kepercayaan diri tinggi, pertandingan nanti adalah momen bagi Timnas Indonesia untuk membalas dendam kepada Kuwait dan Yordania. Dikatakan balas dendam sebab Timnas Indonesia mempunyai catatan buruk melawan kedua tim tersebut.
Dari empat laga melawan Yordania, Indonesia selalu kalah. Sedangkan dengan Kuwait, Indonesia hanya satu kali menang yaitu pada tahun 1980. Setelah itu, dalam lima pertemuan, Timnas Indonesia hanya mendapat tiga kali seri dan dua kekalahan.
Pengalaman Pelatih Timnas Indonesia
Timnas Indonesia memang tidak pernah menang atas Yordania, tapi tidak dengan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Saat menjadi juru taktik Timnas Korea Selatan U-23, Shin Tae-yong membawa timnya menang 1-0 dari Yordania di perempatfinal Piala Asia U-23 2016.
Dari kemenangan tersebut setidaknya memberikan gambaran bahwa Shin Tae-yong mempunyai pengalaman mengalahkan Yordania. Sekarang, harapannya skuad Garuda bisa meraih hasil maksimal.
Apalagi, Timnas Indonesia sudah cukup lama absen di Piala Asia. Terakhir kali Tim Merah Putih mentas di ajang ini adalah pada 2007 silam