Timnas Indonesia

Nabil Asyura Pulih, Siap Main Lawan Palestina U-17

82
×

Nabil Asyura Pulih, Siap Main Lawan Palestina U-17

Sebarkan artikel ini
Nabil Asyura pulih
Twitter PSSI

Timnas.co menjadi salah satu sosok penting di Timnas Indonesia U-17 selama U-17 2023.

Pada pertandingan melawan UAE U-17, Nabil Asyura mengukir gol epik lewat tendangan voli yang berhasil membawa keluar sebagai pemenang.

Jelang laga ketiga melawan Palestina U-17 malam nanti, peran Nabil tentu sangat dibutuhkan. Sayangnya pemain asal Sumatera Barat itu diterpa kabar alami cedera pada bagian lutut.

Kabar itu dikonfirmasi langsung pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti.

“Ada satu pemain yaitu Nabil Asyura kemarin terjadi benturan, lututnya agak sedikit memar. Tapi dari diagnosa dokter tidak terlalu masalah,” ujar Bima dilansir dari kanal YouTube PSSI TV.

Lalu apakah Nabil hanya akan menjadi pengisi bangku cadangan kala timnya kontra Palestina di Stadion Stadion Pakansari, Cibinong nanti malam?

Baru-baru ini Nabil Asyura buka suara soal kondisinya jelang laga ketiga kualifikasi Piala Asia U-17 nanti malam.

Menurutnya kabar dirinya cedera memang benar tapi tidak terlalu serius. Nabil saat ini telah pulih dan mengaku siap membela tim Garuda Asia memetik kemenangan dari Palestina U-17.

“Insyaallah bisa main. Nanti berhadapan dengan Palestina, saya berharap (Timnas Indonesia U-17) bisa meraih tiga poin,” kata Nabil.

Sejauh ini, Nabil Asyura telah menyumbang 2 gol dari 2 pertandingan pada kualifikasi Piala Asia U-17 edisi tahun 2023.

Pada laga nanti malam, Nabil diharapkan bisa tampil untuk membantu timnya memetik tiga poin dari Palestina U-17.

Raihan tiga poin akan semakin mengokohkan posisi Timnas Indonesia U-17 di puncak klasemen sementara grup B. Kemenangan atas Palestina juga akan memperlebar kans tim besutan Bima Sakti lolos Piala Asia 2023.

Namun, Nabil dan kawan-kawan tidak boleh terlalu jemawa. Meski berada di dasar klasemen sementara, Palestina U-17 bisa saja memberi perlawanan sengit. Hal itu terbukti, saat melawan UAE U-17 meskipun berakhir dengan kekalahan.

Timnas Indonesia kini hanya menyisakan 2 laga sebelum memastikan lolos ke Piala Asia U-17 tahun 2023 yang akan di gelar digelar di Indonesia.