News

Membanggakan, Justin Hubner Catatkan Prestasi di Piala Asia Qatar 2023

7791
×

Membanggakan, Justin Hubner Catatkan Prestasi di Piala Asia Qatar 2023

Sebarkan artikel ini
Justin Hubner Cetak Prestasi di Asia
Justin Hubner Cetak Prestasi di Asia (Dok. PSSI)

merupakan salah satu pemain keturunan Indonesia yang masih cukup muda.

Pria berdarah Indonesia-Belanda ini resmi debut dengan skuad Timnas Indonesia senior di awal tahun 2024 di laga uji coba melawan Libya.

Tentu saja keputusan pelatih Shin Tae Yong (STY) untuk memanggil Justin Hubner ke skuad Timnas senior bukan tanpa alasan, sebab dia memang memiliki kualitas di atas rata-rata pemain Indonesia.

Salah satu bukti akan kualitas Justin Hubner terlihat akan pencapaian individu yang sukses dia torehkan.

Pada bulan Desember akhir tahun lalu, nama Justin Hubner terdaftar dalam nominasi bulanan pemain terbaik di Premier League 2.

Tidak disangka sebulan setelahnya, dia menorehkan prestasi ketika membela Timnas Indonesia di ajang .

Akun Instagram resmi AFC, mengunggah postingan Team Of The Matchday 2 AFC Asian Cup Qatar 2023.

Dalam postingan tersebut nama dan foto Justin Hubner ikut terdaftar. Dia disandingkan dengan sejumlah pemain top Asia dari berbagai negara.

Diantaranya dengan Akram Afif dari Timnas Qatar, Khalid Eisa dari Timnas UAE, Said Abdulhamid dan Mohamed Kanno dari Timnas Arab Saudi.

Selanjutnya ada Ahmed al-Khamisi dari Timnas Oman, Milad Mohammadi dari Timnas Iran, Ali Madan dari Timnas Bahrain, Abbosbek Fayzullaev dari .

Lalu ada Akram Afif dari Timnas Qatar, Ayman Hussein dari Timnas Irak, dan Yazan al-Naimat dari Timnas Jordan.

Yang membuat bangga tidak ada pemain ASEAN dalam daftar ini, hanya ada Justin Hubner selaku pemain Timnas Indonesia.