Timnas Indonesia

Justin Hubner Catatkan Statistik Mentereng, Jadi Pemain Kunci Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

8480
×

Justin Hubner Catatkan Statistik Mentereng, Jadi Pemain Kunci Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Sebarkan artikel ini
Statistik mentereng Justin Hubner yang menjadi pemain kunci Timnas Indonesia.
Statistik mentereng Justin Hubner yang menjadi pemain kunci Timnas Indonesia. (Dok. PSSI)

TIMNAS.CO langsung menjelma menjadi pemain kunci di .

Sebagaimana diketahui, Justin Hubner baru debut bersama Timnas Indonesia di ajang Piala Asia 2023.

Bek yang berkarier di Wolverhampton Wanderers ini merampungkan adminstrasi untuk membela skuad Garuda pada awal Desember 2023.

Justin Hubner pun langsung mendapatkan panggilan dari Shin Tae-yong ke tim Merah Putih.

Ketika awal datang, banyak yang meragukan Justin Hubner karena ia melakukan beberapa kesalahan saat melawan Libya.

Akan tetapi, keraguan tersebut kini dibungkam dengan permainan apik Justin Hubner di dua pertandingan Piala Asia 2023.

Pertama ketika melawan Irak, Justin Hubner tampil di luar posisi terbaiknya sebagai bek.

Shin Tae-yong memainkan pemain berusia 20 tahun ini sebagai gelandang bertahan.

Ia berduet dengan Ivar Jenner sebagai dobule pivot di lini tengah skuad Garuda.

Timnas Indonesia sendiri memang kalah dengan skor 1-3 atas Irak.

Namun, performa Justin Hubner terbilang apik karena menyeimbangkan antara bertahan dan menyerang.

Melansir dari Sofascore, Justin Hubner bermaind alam 90 menit.

Bek Wolves U-21 ini melakkan sentuhan sebanyak 49 kali.

Kemudian ia memiliki akurasi umpan 81 persen dengan berhasil 25 kali dari 31 percobaan

Justin Hubner mengirimkan enam long ball dan tiga di antaranya sukses.

Untuk sisi bertahannya, Justin Hubner berhasil memenangkan duel darat empat kali dari sembilan bentrokan.

Menariknya duel udara bek berusia 20 tahun ini superior karena menang dua kali dalam dua kesempatan.

Justin Hubner juga membaut dua sapuan, empat interception, dan dua tackle yang menunjukkan dirinya punya aksi bertahan sangat baik.

Nah, di laga kedua melawan Vietnam, Justin Hubner akhirnya ditempatkan dalam posisi terbaiknya.

Pemain asal Belanda ini bermain di bek kiri dalam skema tiga bek sejajar berduet dengan Jordi Amat serta Sandy Walsh.

Justin Hubner lagi-lagi tampil penuh selama 90 menit dengan melakukan 64 sentuhan serta mencatatkan 76 persen akurasi operan, 38 operan sukses, hingga mengkreasi 3 peluang.