Liga Indonesia

Puncaki Klasemen Liga 1, Adam Alis Tuturkan Resep Sukses Borneo FC

582
×

Puncaki Klasemen Liga 1, Adam Alis Tuturkan Resep Sukses Borneo FC

Sebarkan artikel ini
Borneo FC taklukkan Madura United. (foto: Instagram Borneo FC)
Borneo FC taklukkan Madura United. (foto: Instagram Borneo FC)

TIMNAS.CO Indonesia musim 2023-2024 memasuki pekan 18 dan tim asal Kota Samarinda, , memuncaki klasemen dengan catatan 38 poin dari 18 laga, 11 kali menang, lima kali imbang, dan dua kali kalah.

Borneo FC menjaga jarak dengan peringkat dua saat ini, Persib Bandung, dengan jarak empat poin dan Bali United mengekor di urutan tiga dengan 33 poin. Ketiga klub tersebut masih berpeluang menjadi juara Liga 1 yang akan memasuki paruh musim kedua.

Usai mengalahkan Persik Kediri di kandang dengan skor 3-0, Borneo FC akan bermain tandang di markas Bali United, Minggu (12/11) pukul 19.00 WIB di Stadion Kapten I Wayan Dipta. Itu jadi momen bagi anak-anak asuh Pieter Huistra untuk memperlebar jarak.

https://twitter.com/BorneoSMR/status/1721817639356608755

“Rasanya menyenangkan kami berada di puncak klasemen liga. Kami tak bisa berbicara banyak karena ini masih separuh jalan. Tapi kesuksesan bagi saya adalah tim bekerja di jalan yang positif, tim berkembang, tim melangkah ke depan,” papar Huistra baru ini usai timnya menang atas Persik.

“Tapi ini baru separuh jalan. Saat ini, barulah dimulai, kami harus siap untuk putaran kedua.”

“Kami masih memiliki jalan yang panjang. Ini adalah musim yang panjang. Sangat panjang jika dibandingkan dengan musim sebelumnya.”

Berada di puncak klasemen, Borneo FC berpeluang jadi juara dan itu cukup mengejutkan, mengingat mereka tak diprediksi jadi juara sebelumnya. Apalagi, Borneo FC kehilangan dua pemain di awal musim ini, yakni Jonathan Bustos dan Matheus Pato.

Akan tapi Borneo FC tetap konsisten bermain musim ini, merekrut Wiljan Pluim dan Felipe Cadenazzi untuk menggantikan keduanya.

Borneo FC juga memiliki kombinasi skuad yang bagus dan bermaterikan pemain-pemain seperti Stefano Lilipaly, , Wiljan Pluim, Nadeo Argawinata, Terens Puhiri.

Adam Alis pun berbagi resep di balik kesuksesan Borneo FC berada di puncak klasemen Liga 1 saat ini.

“Saya rasa, kehilangan pemain-pemain seperti itu (Bustos dan Pato), tidak mengubah permainan Borneo FC,” ujar pemain asal Jakarta itu, dikutip dari laman resmi Liga Indonesia Baru (LIB).