Radar Pemain

Kiper Keturunan Indonesia, Emil Audero Jadi Rebutan Klub Elite Eropa

1655
×

Kiper Keturunan Indonesia, Emil Audero Jadi Rebutan Klub Elite Eropa

Sebarkan artikel ini
Kiper keturunan Indonesia, Emil Audero
Kiper keturunan Indonesia, Emil Audero jadi rebutan klub elite Eropa/ Instagram @emil_audero

Kiper keturunan Indonesia, Emil Audero kini dikabarkan menjadi rebutan klub-klub elite Eropa.

Sebelumnya, media Italia menyebut Emil Audero sudah dilirik Inter Milan.

Mengingat rumor Samir Handanovic yang akan hengkang dari Inter Milan, Nerazzuri bak bergegas mencari pengganti.

Dilansir Tuttosport.com, Sampdoria tak mungkin secara cuma-cuma melepaskan Emil Audero.

Kontrak penjaga gawang kelahiran Mataram, NTB tersebut dengan Sampdoria baru habis 30 Juni 2026 mendatang.

Sampdoria dikabarkan memasang tarif 8-10 juta Euro untuk nilai transfer Emil Audero.

Inter Milan dikabarkan tetap tertarik memboyong Emil Audero.

Terlebih agen Emil Audero memiliki kedekatan dengan pelatih Inter Milan, Inzaghi.

Kedatangan Emil Audero diprediksi akan menjadi kiper pelapis di Inter Milan.

Diketahui, Inter Milan tetap akan memasang Andre Onana sebagai kiper utama.

Meskipun tinggal selangkah lagi bergabung dengan Inter Milan, Emil Audero nampaknya belum memberi keputusan resmi.

Emil bahkan juga menjadi rebutan klub-klub elite Eropa.

Lazio, Cagliari, Nottingham hingga Napoli dikabarkan juga mengincar jasa penjaga gawang yang lahir 18 Januari 1997 ini.

Musim lalu, Audero melakukan 84 penyelamatan dalam 25 penampilannya di Serie A.

Sayangnya, Sampdoria harus terdegradasi ke Serie B musim depan.

Emil tercatat tak bermain sejak Maret 2023 lalu.

Ia menderita cedera pundak hingga hanya menjadi penonton dari bangku perawatan.

Nampaknya hengkang dari Sampdoria akan menjadi opsi terbaik untuk karier Emil.

Selain isu kepindahan, Emil Audero juga dikabarkan mulai tertarik dinaturalisasi.

Sebelumnya, Emil memang pernah didekati Shin Tae-yong untuk memperkuat .

Namun kala itu, ayah Emil Audero, Edy Mulyadi menegaskan sang anak masih ingin berjuang bersama Timnas Italia agar bisa mentas di piala Dunia.

Kini ketertarikan Emil membela Timnas Indonesia mulai terlihat dengan mengikuti Instagram Erick Thohir, Ketua Umum PSSI.

Sebagai informasi, Emil Audero memang sejak awal menitih kariernya di Tanah Eropa.

Ia menimba ilmu bersama tim muda Juventus sejak tahun 2012.