Liga Indonesia

Terjungkal Di Kalimantan, Blunder Teja Paku Alam Gagalkan Poin Penuh Persib

134
×

Terjungkal Di Kalimantan, Blunder Teja Paku Alam Gagalkan Poin Penuh Persib

Sebarkan artikel ini
Persib Kandas Di Kalimantan
Dok Persib

Setelah kemarin Persija Jakarta tersandung dalam perebutan gelar juara musim ini, ternyata tidak mau kalah dengan rivalnya itu.

Persib Bandung harus mengakui keunggulan tuan rumah Barito Putera pada Senin sore 27 Februari 2023 dengan skor 2-1.

Persib yang melakoni pekan ke-27 dengan bertandang ke Kalimantan, datang tanpa dua pemain asing andalan: Nick Kuipers dan Ciro Alves yang harus menjalani hukuman akibat akumulasi kartu.

Seperti yang sudah diprediksi, Persib akan kembali memasang Victor Igbonefo sebagai pengganti Nick Kuipers di belakang serta Beckham Putra yang menggantikan peran Ciro Alves.

Barito Putera juga melakukan pergantian di sektor penjaga gawang. Kali ini Rahmad Darmawan memasang Yoewanto Stya Beni di bawah mistar gawang Barito Putera.

Pada babak pertama, Persib unggul lebih dulu lewat penyerang andalan mereka, David da Silva di menit ke-20.Penyerang gundul ini memang sosok protagonis di dalam kotak penalti lawan.

Tendangan kerasnya tak mampu ditahan oleh kiper Barito Putera. 1-0 untuk Persib. Dengan tambahan gol ini, David da Silva kini mengoleksi 19 gol. Selisih dua gol saja untuk menyamai rekor 21 gol Sergio van Dijk selama satu musim.

Petaka datang bagi Persib saat memasuki akhir babak pertama. Menit ke-44, wasit Sance Lawita memberikan kartu merah untuk penjaga gawang Teja Paku Alam karena menyentuh bola di luar kotak penalti saat berusaha menahan serangan balik cepat Barito Putera. 

Teja Paku Alam bermaksud meniru aksi sweeper keeper  legendaris Jerman, Manuel Neuer dengan keluar dari sarangnya hingga ke tengah lapangan. Bukannya menghalau dengan kaki, Teja malah meninju bola.

Sempat terjadi keributan kecil karena Teja tidak mau keluar lapangan. Pelatih Persib, Luis Milla menarik keluar Beckham putra dan memasukan kiper cadangan Reky Rahayu. Babak pertama berakhir dengan keunggulan 1-0 untuk Persib.

Memasuki babak kedua, Persib fokus untuk memperkuat pertahanan setelah hanya bermain dengan sepuluh orang. Ezra Walian dan Henhen Herdiana ditarik keluar. Achmad Jufriyanto dan Abdul Aziz masuk menggantikan.