Radar Pemain

Mengharukan! Witan Sulaeman Pilih Keluarga Ketimbang karier di Eropa

78
×

Mengharukan! Witan Sulaeman Pilih Keluarga Ketimbang karier di Eropa

Sebarkan artikel ini
Witan Sulaeman
Witan Sulaeman gabung Persija. Foto: Persija.id

Timnas.co – Pemain Abroad asal Indonesia memilih bermain di Indonesia ketimbang melanjutkan karier di Eropa. Alasannya karena keluarga.

Hal itu diungkapkan pihak klub yang mengontraknya hingga pertengahan 2023 ini. Di laman resminya, pihak AS Trencin menyampaikan hengkangnya Witan merupakan permintaan sang pemain.

Sejatinya, pemain kidal ini sering mendapatkan menit bermain yang lebih baik ketimbang koleganya di Timnas Egy Maulana VIkri di ViOn Zlate Moravce.

Pihak klub juga menilai Witan sejauh ini menunjukkan perubahan signifikan dari segi penampilan. Namun, setelah kembali dari misi memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF kemarin, Witan mengajukan perpisahan.

Karena  alasan keluarga, AS Trencin dengan senang hati melepas winger andalan Timnas Indonesia tersebut. Pihak klub sendiri menilai Witan telah banyak mengalami kemajuan.

Tetapi setelah memperkuat Timnas Indonesia, Witan langsung meminta klub untuk melepasnya bermain di Indonesia.

“Witan mengalami kemajuan selama beberapa bulan terakhir. Setelah kembali membela Timnas, dia datang sangat baik,”kata Andrej Zacik, dilansir dari laman resmi AS Trencin.

“Tetapi dia juga dengan permintaan agar kami melepasnya karena alasan keluarga,” sambungnya.

Witan Sulaeman
Aksi Witan Sulaeman pada pertandingan melawan Thailand. Foto: instagram @mochamadiriawan84

Saat ini, Witan Sulaeman resmi bergabung dengan . Ia secara resmi dikontrak tim Macan Kemayoran selama 3,5 tahun. 

Pada 31 Januari kemarin, pemain asal Palu tersebut telah resmi diperkenalkan sebagai keluarga baru Persija Jakarta pada Selasa 31 Januari 2023 kemarin. Dia bakal menggunakan nomor punggung 78. 

Dikutip dari laman resmi Persija Jakarta, Witan mengaku sangat senang bisa bergabung Persija Jakarta di sisa musim ini.  

“Saya sangat senang dan bangga bisa bergabung bersama Persija Jakarta. Memang perpindahan saya ini cukup sulit dan di last minute, tapi saya berterima kasih kepada semua pihak yang sudah mewujudkan ini terjadi,” kata Witan.

Pemain sayap Timnas itu pun memiliki ambisi untuk menjaga kejayaan Persija tak hanya di sepak bola dalam negeri, tapi juga internasional.