Timnas.co – Hanya butuh semalam, puncak klasemen Liga 1 musim ini diambil alih Persib Bandung dari tangan Persija Jakarta.
Persib Bandung berhasil menggusur Persija Jakarta usai mengalahkan Borneo FC dengan skor 1-0.
Satu gol Persib Bandung dicetak oleh David Da Silva di menit ke-7. Borneo F bukan tanpa perlawanan.
Beberapa kali gawang Persib Bandung yang dikawal Teja Paku Alam mendapat ancaman berarti. Beruntungnya, gawang Teja Paku Alam masih dinaungi dewi fortuna.
David Da Silva hampir saja mencetak brace andai peluang emasnya tidak mampu digagalkan pemain belakang tim lawan.
Tiga poin dari pertandingan tersebut membuat Persib Bandung menggusur Persija Jakarta yang semalam nangkring di papan atas.
Persib kini mengoleksi 39 poin dari 19 pertandingan. Sementara Persija menyusul di belakang dengan jumlah poin 38 dari 20 pertandingan.
Kemenangan ini bukan cuma membawa Persib ke puncak klasemen. Khusus David Da Silva, satu golnya ke gawang Borneo FC semakin memantapkan posisinya sebagai striker haus gol Liga 1 musim ini.
Tambahan satu gol dari pertandingan ini membuat koleksi gol David Da Silva menjadi 15 gol. Di bawah David Da Silva menyusul M.Pato dengan 12 gol dan Ilija Spasojevic 11 gol.
Namun, putaran kedua Liga 1 masih panjang. Posisi Persib maupun David Da Silva belum sepenuhnya aman.
Melihat papan klasemen sementara penghuni lima besar saat ini hanya terpaut satu poin saja. Bahkan ada yang sama.
Sebab itu, Persib dituntut harus bisa menjaga konsistensi untuk mengamankan titel juara musim ini. Kesalahan sedikit saja di sisa putaran kedua ini bisa berakibat fatal.
Klasemen Liga 1
1. Persib Bandung 39 poin
2. Persija Jakarta 38 poin
3. PSM Makassar 38 poin
4. Madura United 36 poin
5. Bali United 35 poin
6. Borneo FC 33 poin
7. Persebaya Surabaya 28 poin
8. PSIS Semarang 26 poin
9. Arema FC 26 poin
10. Persita 25 poin
11. Persikabo 1973 24 poin
12. Persis Solo 24 poin
13. PSS Sleman 22 poin
14. Dewa United 21 poin
15. Bhayangkara FC 19 poin
16. Rans Nusantara FC 17 poin
17. Persik Kediri 16 poin